PT PGN (PGAS) akan Memasok Gas di KIT Batang dan KEK Kendal

PT PGN (PGAS) akan Memasok Gas di KIT Batang dan KEK Kendal

Senin, 24 Mei 2021

PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) telah meneken nota kesepahaman mengenai penyediaan infrastruktur dan pasokan gas bumi ke Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang dan Kawasan Industri (KI) Kendal, Jawa Tengah.

Kesepakatan dilaksanakan oleh Dirut PGN, M. Hryo Yunianto, Direktur KI Kendal, Didik Purbadi, dan Dirut KIT Batang, Galih Saksono. Penandatangan tersebut juga disaksikan oleh Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury pada Jumat (21/05/2021).

Sesuai dengan arahan presiden Joko Widodo, Pahala mengungkapkan bahwa salah satu upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi adalah dengan mengembangkan kawasan industri untuk mendatangkan investasi masuk ke Indonesia.

Pahala menyatakan selain kemudahan dalam melakukan investasi, persyaratan untuk bisa mendatangkan investor ke Indonesia adalah efisiensi dalam infrastruktur dan biaya untuk bisa memasuki kawasan industri tersebut. Selain itu, ketersediaan listrik dan energi yang terjamin bagi emiten yang akan masuk ke kawasan industri juga menjadi pertimbangan.

Menindaklanjuti penandatanganan HoA ini, PGN bersama KITB dan KIK akan menyusun rencana penyediaan pasokan gas bumi serta infrastruktur pendukungnya guna memenuhi kebutuhan energi industri dan pembangkit listrik di kawasan KIK maupun KITB.

Selain memastikan ketersediaan energi listrik, saat ini banyak industri yang juga memastikan bahwa energi dan listrik tersedia dengan konsep yang lebih ramah lingkungan serta lebih rendah kadar hidrokarbonnya. Dalam kerja sama ini, PGN akan menyediakan pasokan gas bumi serta infrastruktur pendukung berupa, Compressed Natural Gas (CNG), Liquified Natural Gas (LNG), gas pipa untuk memenuhi kebutuhan energi industri dan komersial di KIK dan KITB.

Sebagai provinsi dengan penduduk terbanyak ketiga di Indonesia, Jawa Tengah membutuhkan lapangan pekerjaan yang terus bertumbuh demi menggerakkan perekonomian. Oleh karena itu, melalui pengembangan Kawasan Industri di Batang dan Kendal diharapkan pertumbuhan ekonomi dapat terus berkelanjutan.

Jawa Tengah mempunyai geografis yang potensial karena diapit oleh dua provinsi besar dan kaya akan pasokan pasar gas. Selain itu, provinsi ini juga merupakan tujuan dari dua pipa transmisi Gresik-Semarang dan Pipa Transmisi Cirebon Semarang.


Sumber: market.bisnis.com

Induk e-commerce Shopee, Manajemen Sea Ltd, yang berbasis di...

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) dan PT Bank Mandiri...

Perusahaan kontraktor PT Waskita Karya Tbk. melepas kepemili...

Rapat Umum Pemegang Saham Emiten Holding Group Astra atau PT...

Update IHSG akhir bulan 30 April 2021 ditutup melemah 0,29% ...

Send Message