Update IHSG 29 April 2021, IHSG Di Atas 6000, Perbankan Kompak Menguat

Update IHSG 29 April 2021, IHSG Di Atas 6000, Perbankan Kompak Menguat

Kamis, 29 Apr 2021

Update IHSG Kamis 29 April 2021 ditutup menguat 0,64% di level 6012. Penguatan hari ini dimulai sejak awal sesi hingga penutupan sekaligus mengembalikan IHSG di atas level psikologis 6000. Asing tercatat melakukan aksi beli sebanyak 83M dengan sektor perbankan sebagai pendongkrak market.

IHSG sekarang mempunyai level support di 5890 dan resisten ada di level 6100.

Berikut adalah saham-saham yang menjadi top gainer dari IHSG hari ini.

  1. AYLS mengalami kenaikan sebesar 33,80%  
  2. ICON mengalami kenaikan sebesar 33,78%
  3. APEX mengalami kenaikan sebesar 25,00%

Saham-saham yang menjadi pemberat IHSG karena penurunannya adalah sebagai berikut :

  1. NICK mengalami penurunan sebesar 6,99%
  2. BMAS mengalami penurunan sebesar 6.91%
  3. SIPD mengalami penurunan sebesar 6.90%

Saham yang paling banyak dibeli oleh asing hari ini adalah BMRI sebanyak 49M disusul oleh saham BBCA dengan akumulasi sebanyak 46M dan ketiga adalah saham TBIG dengan transaksi sebanyak 28M. Satu-satunya saham perbankan big caps yang dibuang oleh asing adalah saham bank BBRI sebanyak 31M.

Highlight Hari ini :

Saham BRMS hari ini mengalami kenaikan sebesar 2,3% dan ditutup di level 89. Penguatan hari ini ditunjang dengan akumulasi dari broker MG yang sudah melakukan pembelian besar-besaran sejak bulan Januari 2021.

Saham ANTM naik 3,3% dengan volume transaksi 813M. Sesudah gap up pada opening di harga 2460, saham ini ditutup di level 2510. Kenaikan harga nikel juga menjadi katalis penguatan ANTM pada hari ini. Target berikutnya akan mengejar di angka resisten 2650.

Menjelang hari terakhir bulan April untuk bursa saham, saham KRAS masih belum mengeluarkan laporan keuangan tahunannya namun berhasil ditutup menguat di level 640. Broker BK (JP Morgan) dari asing ikut mengakumulasi saham ini sejumlah 2,8M.

 

Disclaimer On, semua analisa saham yang dibagikan hanya merupakan informasi, semua resiko dan keputusan investasi ada di masing-masing investor.

IHSG pada tanggal 19 April 2021 hari ini ditutup mengecewaka...

IHSG pada tanggal 16 April 2021 hari ini ditutup pada level ...

Update IHSG akhir bulan 30 April 2021 ditutup melemah 0,29% ...

Update IHSG 25 Mei mengalami kenaikan sebesar 0,91% ditutup ...

Update IHSG pada tanggal 23 April 2021 mengalami kenaikan se...

Send Message